Rabu, 30 November 2011

KULINER KHAS MALANG

Apel Malang
        Apel dari kota Malang memiliki 2 jenis, yaitu apel Rome Beauty dan apel Manalagi. Apel Rome Beauty memiliki ciri-ciri yaitu kulitnya yang berwarna hi
jau dengan semburat merah, rasanya agak manis, dan warna dagingnya putih kehijauan. Sedangkan apel Manalagi memiliki ciri-ciri kulit yang berwarna kuning kehijauan, rasa manis dan aroma kuat, serta warna daging putih kekuningan. Apel Malang dikenal banyak mengandung Vitamin A, B, C dan zat mineral. Vitamin A yang dikandung apel 50 % lebih banyak dibandingkan jeruk. Selain rasanya yang manis buah apel juga memiliki manfaat untuk obat-obatan salah satunya untuk obat batuk. Apel Malang sangat cocok dikonsumsi sebagai buah segar , juice , salad , pie maupun makanan olahan lain.
Keripik Tempe
    Jajanan khas malang yang satu ini sangatlah menggugah selera. Jajanan yang terbuat dari kedelai yang difermentasikan dan diberi nama “tempe”. Keripik tempe khas Malang ini tidak menimbulkan efek samping jika kita mengkonsumsinya, jajanan ini terkenal dan merakyat. Disamping rasanya yang enak jajanan keripik tempe ini juga murah. Keripik tempe khas Malang ini bisa di konsumsi siapa saja tidak mengenal kalangan, Dikarenan harganya yang tidak menguras kantong. Karena kreatifitas warga Malang tempe biasa bisa dijadikan jajanan “keripik tempe” yang menjadi andalan kota Malang. Dan masi banyak kripik kripik yang terbuat dari berbagai macam buah buahan juga.
 Bakso Malang 
            Kota Malang yang terkenal sebagai kota apel, ternyata menyimpan banyak keragaman kuliner yang lainnya. Selain apel,keripik tempe, ada lagi kuliner asal Malang yang tak kalah lezatnya dengan kuliner-kuliner asal daerah lain, yaitu bakso Ngalam. Di kota yang dingin ini, memiliki berbagai macam varian bakso.
Bakso merupakan makanan yang sangat akrab dengan masyarakat Indonesia. Dapat dikatakan, bakso adalah makanan favorit seluruh lapisan masyarakat. Mulai dari tukang becak sampai dengan penghuni rumah gedongan. Bakso sendiri dijual mulai dari kelas gerobak dorong melalui kampung dan perumahan sampai dengan kelas mall.
Hampir di setiap daerah di Indonesia memiliki bakso dengan ciri khas tersendiri. Ada bakso khas Malang, bakso khas Solo, bakso khas Bandung, dan bakso khas Jakarta. Ciri khas bakso Malang adalah adanya taburan daun bawang di kuahnya sehingga aromanya semakin harum menggugah selera. Di Jakarta, penjual biasa menambahkan ‘tongcai’ dan cuka, sehingga rasanya semakin unik. Lain lagi dengan bakso khas Bandung. Jika kita makan bakso di Bandung, kita akan menjumpai toge di dalam kuah bakso yang menambah kesegarannya. Tidak kalah dengan yang lain, bakso Solo pun memiliki ciri khas tersendiri, yaitu campuran ‘tetelan’ daging yang membuat kuahnya menjadi lebih sedap.


1 komentar:

  1. Untuk Anda para Pecinta Judi Online, segera bergabung bersama kami S128Cash Bandar Betting Online Indonesia Terpopuler 2019.
    Situs ini sendiri juga sudah berdiri sudah cukup lama dan menyediakan semua permainan yang diminati para bettor Indonesia, seperti :
    - Sportsbook
    - Live Casino
    - Sabung Ayam Online
    - IDN Poker
    - Slot Games Online
    - Tembak Ikan Online
    - Klik4D

    S128Cash juga hadir dengan memberikan berbagai macam BONUS, yaitu :
    - BONUS NEW MEMBER 10%
    - BONUS DEPOSIT SETIAP HARI 5%
    - BONUS CASHBACK 10%
    - BONUS 7x KEMENANGAN BERUNTUN !!

    Kami tunggu kedatangan Anda ya..
    Hubungi kami :
    - Livechat : Live Chat Judi Online
    - WhatsApp : 081910053031

    Link Alternatif :
    - http://www.s128cash.biz

    Judi Bola

    Cara Daftar Judi Bola

    BalasHapus